IKADI Jember Latih dan Siapkan Dai Muda Ramadhan


JEMBER – Tak Kurang dari 40 ustadz dan ustadzah dari berbagai kecamatan di Jember dan sekitarnya mengikuti pelatihan dai yang diselenggarakan oleh Ikatan Dai Indonesia (IKADI) Daerah Jember. Bertempat di gedung Yabina Mastrip.

Acara ini dilakukan sebagai salah satu bentuk persiapan menjelang datangnya bulan Ramadhan. “Tujuannya adalah meningkatkan kualitas para ustadz dan ustadzah muda dalam berdakwah,” ungkap Ketua IKADI Jember Ust. Imam Syafii, S.Pd, Al Hafizh.

Dengan pelatihan ini Ust. Imam Syafii berharap para ustadz dan ustadzah muda mampu berkontribusi lebih dalam syiar Islam di lingkungannya. “Mudah-mudahan dengan pelatihan ini ustadz / ustadzah mampu berperan lebih di lingkungannya, apalagi sekarang sudah mendekati Ramadhan,” lanjutnya.

Muwajih (pemateri-red) pada pelatihan ini didatangkan langsung dari PW IKADI Jawa Timur. Beliau menyampaikan tentang ketrampilan Public Speaking. “Dalam menyampaikan ceramah, bisa kita selingi dengan humor maupun games ringan, namun harus kita lihat juga audiens yang hadir,” ungkap Ust. Baihaqi.

Ketrampilan Public Speaking seorang da’i harus selalu di tingkatkan, sehingga audiens tetap fokus dalam menerima dakwah yang disampaikannya. “Intinya bagaimana audiens tetap fokus terhadap apa yang disampaikan, dan tentunya apa yang disampaikan oleh seorang da’i harus memperkaya pengetahuan audiens,” pungkasnya.

Pelatihan Da’i yang digelar selama satu hari ini mendapat respon yang sangat baik dari berbagai kalangan, terutama para da’i-da’i muda. Bahkan, peserta yang hadir juga dari luar kota/kabupaten. [dira abu dzikri]

Keterangan Foto: Ust. Baihaqi (PW Ikadi Jatim) mengevalusi Peserta pada sesi Praktik Ceramah



Subscribe to receive free email updates: