Kalau Fahri Hamzah kritik KPK itu sudah biasa. Tapi sekarang Ulil Abshar Abdalla juga sudah mulai tak tahan dengan ulah KPK yang sudah melenceng dari tugas pokok dan fungsinya.
Ulil menilai KPK sudah bermain politik dengan pernyataan-pernyataan KPK yang diluar masalah korupsi.
"Apa urusannya KPK ngomong gini?," tulis Ulil di akun twitternya hari ini (10/11/2014) mengomentari berita di media yang berjudul "KPK Dukung Kartu Sakti Jokowi" (http://skalanews.com/berita/detail/198422)
"Kalau mau main politik, jangan jadi komisioner KPK. Masuk partai saja, atau aktif lg di LSM," ujar Ulil.
"KPK akan jadi pahlawan kalau komisioner2nya irit bicara dan berhenti main politik," tegas Ulil.
"Kenapa sih komisioner2 KPK ini pada gatel kasih komentar di media? Pengen jadi hero? Sebel!" lanjutnya.